Di Hari Migran Internasional yang diperingati setiap 18 Desember ini, yuk kita lihat bagaimana program Kartu Prakerja menjadi salah satu upaya dalam melindungi Pekerja Migran Indonesia (PMI).
Saat pandemi, ada begitu banyak PMI yang harus dipulangkan dari tempat kerjanya. Hasil Survei Evaluasi Kartu Prakerja menunjukkan, ada 2,9% dari total 11,4 juta penerima Kartu Prakerja berstatus purna PMI yang sudah menerima manfaat Kartu Prakerja. Dari jumlah tersebut ada 51% purna PMI yang berubah status kebekerjaannya dari tidak bekerja menjadi bekerja atau berwirausaha.
Salah satu purna PMI yang telah merasakan manfaat Kartu Prakerja adalah Anggi Sihanjaya, alumni Kartu Prakerja Gelombang 8, asal Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat.
ㅤㅤ
Ilmu yang telah didapatkannya dari pelatihan Kartu Prakerja, membuat ia dipercaya oleh perusahaan tempat kerja barunya untuk memimpin usaha sendiri.
ㅤㅤ
#SiapDariSekarang