Program Kartu Indonesia Sehat (KIS) mulai diadakan pada masa Pemerintahan Presiden Joko Widodo. KIS muncul sebagai perluasan dari program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) yang menjadi bagian dari Sistem Jaminan Sosial Nasional (SJSN).

Diselenggarakan berdasarkan Undang-Undang Nomor 40 Tahun 2004, Sistem Jaminan Sosial Nasional (SJSN) adalah tata cara penyelenggaraan program jaminan sosial oleh beberapa badan penyelenggara jaminan sosial. Berkat SJSN, kebutuhan dasar kesehatan masyarakat dapat terpenuhi sebagaimana mestinya. 

Selain jaminan kesehatan, ada empat jaminan lagi yang tercatat masuk lingkup SJSN, yaitu jaminan kecelakaan kerja, jaminan hari tua, jaminan pensiun, hingga jaminan kematian. Keempat jaminan tersebut semuanya berada di bawah pengelolaan BPJS Ketenagakerjaan.

Lalu, sejak kapan Kartu Indonesia Sehat (KIS) dihadirkan di Indonesia? KIS sebenarnya telah digagas Presiden Joko Widodo sewaktu dirinya berkampanye bersama Wakil Presiden Jusuf Kalla. 

Seperti yang diberitakan Bisnis, KIS diluncurkan pada hari ke-14 sejak Presiden Joko Widodo dilantik tahun 2014. Peluncuran Kartu Indonesia Sehat dibarengi dengan peluncuran Kartu Indonesia Pintar (KIP) dan Kartu Keluarga Sejahtera (KKS).

Seperti yang udah disinggung di atas, Kartu Indonesia Sehat (KIS) merupakan lanjutan dari program jaminan kesehatan yang telah ada, yaitu BPJS Kesehatan. Bisa dibilang KIS menjadi perluasan manfaat BPJS Kesehatan yang diluncurkan pada masa Pemerintahan Presiden SBY.

APLIKASI INFO PRAKERJA TERBARU DI PLAYSTORE:

https://lings.id/prakerja

Copy link tersebut dan paste melalui browser di Handphone Anda.

APLIKASI CARA DAPATKAN BERAGAM PROGRAM BANSOS TERBARU DI PLAYSTORE:

https://lings.id/bansos

Copy link tersebut dan paste melalui browser di Handphone Anda.

menu utama